5 Cara Menerbitkan Buku dari Wattpad, 99% Terbit dengan Mudah!

Cara Menerbitkan Buku dari Wattpad


Seperti yang kita ketahui bahwa ada banyak penulis yang mulanya berkarir melalui Wattpad, lalu sukses menerbitkan serial cerita atau tulisannya dalam bentuk buku. Tak sedikit dari mereka, membeberkan juga cara menerbitkan cerita dari Wattpad.

Katakan lah Erisca Febriani, penulis buku Dear Nathan. Lalu ada nama Almira Bastari, dan masih banyak lagi.

Saya yakin bahwa kalian (sebagai penulis Wattpad) juga tertarik pengin bisa menerbitkan buku dari Wattpad.

Namun, mungkin masih ngerasa kebingungan, gimana sih cara menerbitkan novel dari Wattpad?

Nah dalam tulisan hari ini, saya ingin membagikan 5 cara menerbitkan buku dari Wattpad. Dengan catatan, 99% terbit dengan mudah.

Asal, kalian sungguh-sungguh mengaplikasikan lima cara di bawah ini.

Sebelum kalian membaca tulisan ini hingga selesai, silakan baca dulu cara mendapatkan banyak pembaca Wattpad, ini artikelnya -> 10 cara mendapatkan banyak pembaca Wattpad.

Kenapa kalian harus peduli untuk menarik pembaca ke akun Wattpad yang kalian punya?

Sebab, 85% penerbit melirik cerita atau tulisan kita biasanya dari faktor pembaca atau viewers. Oleh sebab itu, tulisan di atas patut kalian baca.

Jika sudah membaca tulisan tersebut, mari fokus menyimak cara menerbitkan buku dari Wattpad di bawah ini.


Cara menerbitkan novel dari Wattpad atau menerbitkan buku

1. Menerbitkan cerita Wattpad kalian secara mandiri melalui penerbit Indie berbayar

Mau penulis WP, mau penulis yang nggak nulis di Wattpad, ataupun penulis yang menulis di blog, sebenarnya mudah saja untuk menerbitkan buku, yakni dengan cara pertama ini.

Jika kalian selama nulis di Wattpad belum dilirik penerbit sama sekali, yaaa tinggal terbitkan saja tulisan kalian melalui penerbit indie yang berbayar.

Dengan menggunakan penerbit indie, sudah pasti tulisan kalian bakal dijadikan buku. Tinggal bayar biaya penerbitan, bayar harga cetak buku, lalu selesai. Dan jual karya kalian ke khalayak.

Saran saya: jangan gengsi menerbitkan buku di penerbit indie. Kenapa?

Coba baca tulisan saya tentang 5 alasan jangan gengsi menerbitkan buku di penerbit indie -> 5 alasan penulis seharusnya jangan gengsi menerbitkan buku di penerbit indie.

Tapi gimana misalnya kalian nggak punya biaya untuk menerbitkan tulisan di Wattpad kalian. Maka, lakukan lah cara kedua.

2. Menerbitkan cerita Wattpad kalian lewat penerbit mayor

Kalo pede sama tulisan atau cerita sendiri, kirim saja ke penerbit Mayor.

Akan tetapi, persaingannya berat. Kemungkinannya nanti ada dua: diterima atau ditolak.

Saran saya: kirim saja dulu. Siapa tahu naskah kalian diterima.

Pertanyaannya, penerbit Mayor mana yang menerima tulisan penulis? Banyak. Ada Gramedia, Bentang Pustaka, dan lain sebagainya.

Dicoba saja dulu.

3. Menerbitkan cerita Wattpad kalian: jika hanya untuk dibaca sendiri, terbitkan lewat penerbit gratisan

Memangnya ada ya penerbit gratisan? Ada, kok. Salah satunya di penerbit Guepedia.

Kalian tinggal kirim saja naskah ke penerbit tersebut. Sebab, jaminannya bakalan terbit. Namun, namanya penerbit gratisan, tentu banyak kekurangannya.

Misal, harga cetaknya mahal. Minimal harus cetak 5 eksemplar, dan lain sebagainya. Kalau pengin tahu penerbit Guepedia yang lagi viral di kalangan para penulis, silakan baca review penerbit Guepedia.

Tapi, kalo untuk koleksi pribadi, saya kira cocok menerbitkan buku di penerbit gratisan.

Saya pernah membahas tipe-tipe penerbit. Salah satunya tentang penerbit gratisan.


4. Tulis cerita serial, dan rutinlah mengupdate-nya

Langkah keempat untuk menerbitkan buku dari Wattpad yang boleh dibilang cukup murni, yakni dengan menunggu kedatangan penerbit menengok cerita kita.

Maka hal yang perlu kalian lakukan adalah, update cerita kalian secara berkala. Dengan catatan, cerita harus unik. Tulisan rapi, alias enak dibaca.

Dengan sendirinya, jika terus mengupdate tulisan sambil fokus mendatangkan pembaca dan menarik followers ke akun WP kalian, nanti penerbit bakalan menghubungi kalian.

Langkah ini cukup murni, tapi perlu keseriuan saat menulis. Jadi jangan cuek terhadap cerita yang sudah kalian mulai.

5. Aktif mengikuti kontes atau lomba menulis

Jika saya perhatikan, ada banyak penulis yang sukses menerbitkan buku dari Wattpad-nya melalui lomba menulis.

Saran saya: aktif lah mengikuti lomba menulis. Ini merupakan kesempatan agar tulisan kalian dapat diterbitkan.

Nah dengan mengikuti lomba menulis, selain dapat kenalan baru sesama penulis Wattpad, kalian juga nantinya bisa saling follow dengan mereka.

Sebab, punya banyak followers juga menjadi salah satu penilaian penerbit untuk menerbitkan tulisan kita.

Lantas gimana cara mendapatkan banyak followers di Wattpad?

Tenang! Saya sudah pernah menulisnya. Silakan dibaca: -> 7 cara meningkatkan followers Wattpad dengan mudah dan efisien.

Jadi ada 5 cara untuk menerbitkan buku dari Wattpad.

1. Terbitkan tulisan kalian lewat penerbit indie
2. Kirim tulisan melalui penerbit mayor
3. Terbitkan di penerbit gratisan
4. Fokus mengupdate cerita
5. Aktif mengikuti lomba menulis

Dengan lima cara di atas, maka pertanyaan: apakah menulis di Wattpad bisa diterbitkan?

Tentu bisa, yakni dengan memilih salah satu dari lima cara yang saya jelaskan di atas.

Selamat mencoba!
Artikel Selanjutnya Postingan Selanjutnya
Tidak Ada Komentar
Tambahkan Komentar
comment url