5 Cara Meningkatkan Skill Menulis, Ini Sangat Mudah!


5 Cara Meningkatkan Skill Menulis
Sumber gambar: Topcareer.id

Meningkatkan skill menulis seharusnya menjadi atensi tersendiri bagi setiap penulis. Sebab jangan sampai tulisan kita tidak ada perkembangannya sama sekali.

Yang jadi pertanyaan adalah bagaimana cara meningkatkannya? Di postingan kali ini saya ingin berbagi terkait skill menulis, dan ini sangat mudah sekali.

5 cara di bawah ini dekat dengan kegiatan penulis itu sendiri.

 

Rajin membaca buku maupun artikel

Saya menghimbau, bagi teman-teman pembaca setia blog penulis Garut, jangan bosan ketika saya membahas seputar tips menulis. Sata kerap kali menyarankan kalian untuk rajin membaca sebab solusi untuk meningkatkan skill menulis, yaitu perbanyaklah membaca.

Apa yang perlu kalian baca?

Adalah buku mapun artikel.

Saya menilai diri saya sendiri, yang bisa membuat saya konsisten menulis dan terus menulis merupakan impact dari rajin membaca.

Bahkan dalam salah satu artikel sebelumnya, saya pernah bilang perbanyaklah membaca ketimbang menulis.

Lantas bagaimana cara kita untuk menumbuhkan minat baca? Baca artikel ini: Cara Menumbuhkan Minat Baca ala Najwa Shihab. Dengan membaca, skill menulis kita bisa meningkat.

Menggaris bawahi kosakata, diksi, dan istilah-istilah asing

Ketika sedang membaca, lakukan kegiatan menggarisbawahi kosakata, diksi, dan istilah-istilah asing. Kegiatan ini mampu meningkatkan skill menulis kita.

Saya beri contoh. Di paragraf awal ada kata "atensi". Nah, kalian tulis kata "atensi" lalu cari artinya di kamus maupun Google.

Saya sering melakukan ini. Banyak istilah asing dan diksi-diksi yang tidak saya ketahui sebelumnya lalu menjadi tahu.

Menggarisbawahi kata: kontemplasi, refleksi, fluktuasi, dan seterusnya. Dengan melakukan kegiatan ini saya kira mampu untuk memperkaraya tulisan

Jika membaca buku, garisbawahi diksi dan istilah-istilah asingnya.

Jika membaca artikel, tulis istilah-istilah asingnya di file Microsoft Word.

Memprakitkan hasil kegiatan menggaris bawahi tersebut

Berikutnya yaitu mempraktikan hasil kegiatan menggaris bawahi tersebut. Cara mempraktikannya tentu saja dengan menulis.

Hari ini misalnya saya sudah memiliki istilah-istilah asing baru. Saya beri contoh dua saja yaitu kata "konsumerisme" dan "representasi".

Nah, tinggal praktiknya. Misalnya: pabrik di kampung saya sudah melakukan konsumerisme yang berimpact buruk, lantas saya merepresentasikan mereka dalam demo yang besar-besaran itu.

Silakan teman-teman cari kedua istilah asing itu. Ini bisa meningkatkan skill menulis kita, kan?

Berlatih menulis setiap hari

Membaca, menggaris bawahi kosakata, diksi, istilah-istilah asing, lalu mempraktikannya. Maka, untuk meningkatkan skill menulis cara keempat yaitu berlatih menulis setiap hari.

Saya kira percuma kalau sudah punya banyak ilmu tanpa latihan. Tanpa mengaplikasikannya. Dengan berlatih menulis, hal ini cukup ampuh untuk meningkatkan skill menulis. Menulislah setiap hari, apa saja.

Evaluasi seminggu sekali

Cara terakhir yaitu evaluasilah tulisan kita dalam kurun waktu seminggu sekali. Yang kurang, tambahkan. Yang lebih, pertahankan.

Coba nostalgialah dengan hasil tulisan kita pada hari Senin lalu. Dan berusahalah terus untuk mengasah skill menulis.

Artikel Selanjutnya Postingan Selanjutnya
Tidak Ada Komentar
Tambahkan Komentar
comment url